Tahun 2023 ini memang penuh masalah. Beberapa memang harus diselesaikan, beberapa lainnya... cukup tahu saja. Cukup tahu bahwa beberapa pihak tidak bisa disinggung ego rapuhnya mentang-mentang punya posisi lebih. Bahwa apa yang mereka tampilkan di muka publik itu seringkali hanya facade semata.
Jadi, ya, cukup tahu saja. Tidak usah repot-repot dipikirkan sekarang. Nanti ada waktunya sendiri yang tepat untuk mengurusi masalah itu. Semisal minat dan niat.
Walau demikian, di tengah masalah-masalah bertumpuk yang entah kapan selesainya itu, alhamdulillah bisa kembali melakukan riset dan publikasi artikel ilmiah, setelah sebelumnya vakum pada tahun 2022. Well, sebenarnya tahun 2022 masih riset, tapi itu untuk urusan tesis. Masih ada publikasi juga, tapi cuma sebagai kontributor. Tidak ada publikasi sebagai penulis pertama. Kinda regret that, karena jadinya Angka Kredit yang saya kumpulkan jadi tidak terlampau tinggi.
Kembali ke topik, alhamdulillah tahun ini bisa kembali ke kegiatan riset dan publikasi ilmiah. Tahun ini, saya bersama rekan-rekan kolaborator menerbitkan 7 hasil penelitian di jurnal dan prosiding, dengan detail sebagai berikut:
- 3 publikasi sebagai First Author
- 4 publikasi sebagai Kontributor
- 4 publikasi di Jurnal Internasional
- 1 publikasi di Jurnal Nasional
- 1 publikasi di Jurnal Tidak Terakreditasi
- 1 publikasi di Prosiding Terindeks Global
- R Andika Putra Dwijayanto, Fitria Miftasani, Andang Widi Harto. Transmutation of Transuranic Elements as Solid Coating in Molten Salt Reactor Fuel Channel. Tri Dasa Mega, vol. 25, no. 3, pp. 91-100. http://doi.org/10.55981/tdm.2023.6880
- R Andika Putra Dwijayanto, Andang Widi Harto, Azizul Khakim. “Preliminary Assessment of Solid TRU Layer for Transmutation in Molten Salt Reactor.” AIP Conference Proceedings 2893, 040006. https://doi.org/10.1063/5.0172927
- R Andika Putra Dwijayanto. The Sustainability of Nuclear Fuel Resources in Indonesia with Open and Closed Fuel Cycle. Sustainability Science and Resources, vol. 4, pp. 47-59. https://doi.org/10.55168/ssr2809-6029.2023.4004
- Azizul Khakim, Daddy Setyawan, Anis Rohanda, R Andika Putra Dwijayanto, Zuhair. The effect of B impurity and Xe intrusion in the graphite moderator on void reactivity feedback of thermal MSR. Nuclear Engineering and Design, vol. 414, 112592 (Q1, SJR 0.853) https://doi.org/10.1016/j.nucengdes.2023.112592
- Zuhair, Wahid Luthfi, R Andika Putra Dwijayanto, Anis Rohanda, Suwoto. Study on Kinetic Parameters of Pebble Bed Reactor with TRISO Duplex Fuel. Nuclear Technology and Radiation Protection, Vol. 28, Issue 1, pp. 1-9 (Q3, SJR 0.29) https://doi.org/10.2298/NTRP2301001Z
- Zuhair, Wahid Luthfi, R Andika Putra Dwijayanto, Suwoto, Zaki Su’ud. Investigation on Neutronic Behavior of Pebble Bed Reactor for TRU Transmutation. Romanian Journal of Physics, vol. 65, vol. 9-10, 306 (Q2, SJR 0.456) https://doi.org/10.59277/RomJPhys.2023.68.306
- Zuhair, Wahid Luthfi, R Andika Putra Dwijayanto, Sriyono, Suwoto. Transmutation of Plutonium and Minor Actinide in PWR Thorium-Transuranic Fuel Assembly. International Journal on Advanced Science, Engineering, and Information Technology, vol. 13, no. 6. (Q3, SJR 0.208) http://doi.org/10.18517/ijaseit.13.6.18638
Daripada yang punya grade tunjangan kinerja 12 dan 14 tapi luarannya lebih sedikit dan bobot kualitasnya lebih rendah.
0 komentar:
Posting Komentar